IBADAH AKHIR BULAN JANUARI 2018 DI GKI SILOAM SANOBA NABIRE
Ibadah akhir Bulan Januari 2018 di GKI Siloam Sanoba Nabire di pimpin oleh Pdt. F. Samsanoy, S.Th dengan mengambil pembacaan firman Tuhan dari kitab Yeremia 10:1-16 “Allah yang hidup dan berhala-berhala” Dalam kotbahnya Pdt. F. Samsanoy mengatakan bahwa firman Tuhan ini di nubuatkan oleh nabi Yeremia pada zaman raja Yosia yang isinya tentang peringatan terhadap pemujaan berhala. Hal ini di perkuat dengan kekalahan umat Israel saat itu oleh tentara Babel sehingga membuat mereka makin frustasi dan beranggapan bahwa berhala-berhala orang Babel tersebut lebih kuat dari pada Tuhan Allah mereka, karena dalam ajaran orang Babel bahwa bintang-bintang juga sangat erat kaitannya dengan nasib manusia. Orang Babel bahkan bangsa-bangsa di sekitar orang Israel sangat memuliakan berhala-berhala tersebut sehingga mereka sangat menghormatinya, padahal firman Tuhan katakan bahwa berhala-berhala tersebut adalah benda mati yang tidak dapat melakukan apapun karena tidak bernyawa, bahkan dia ...