IBADAH MINGGU PAGI, 18 JUNI 2017 DI GKI SILOAM SANOBA NABIRE
Ibadah Minggu Pagi, 18 Juni 2017 di GKI Siloam Sanoba Nabire di pimpin oleh Pdt. M. Amasaman, S.Th dengan mengambil pembacaan firman Tuhan dari kitab 1 Yohanes 4:1-6 “Roh Allah dan roh antikristus”
Dalam
kotbahnya Pdt. M. Amasaman mengatakan bahwa Roh Allah di curahkan Kedalam kehidupan
kita dan selalu menuntun kita untuk mengakui Dia sebagai Allah Bapa di sorga
Sang pencipta dan pemelihara dan Roh itu juga yang menuntun kita untuk
menyatakan bahwa Yesus Kristus sebagai Anak Allah dan telah menyatakan diri-Nya
sebagai manusia untuk menebus dan meyelamatkan manusia.
Keberadaan
Roh Allah atau Roh Kudus di dalam diri kita sebagaimana telah di janjikan oleh
Yesus bahwa setelah Dia kembali kepada Bapa di sorga, Dia juga akan mengutus seorang
penolong yaitu Roh Kudus kepada kita untuk menuntun kita dalam menjalani
kehidupan ini dan Roh tersebut telah kita terima dan tinggal di dalam kehidupan
kita.
Dengan
kita menerima Roh Kudus atau Roh Allah seharusnya kita menyadari bahwa Roh yang
berada di dalam kita lebih besar dari roh duniawi ini dan kita dapat
membedahkan mana Roh yang berasal dari Allah dan roh yang berasal dari dunia
ini sebagaimana pembacaan firman Tuhan saat ini dalam ayat 2 & 3 “Demikianlah kita mengenal Roh Allah: setiap
roh yang mengaku, bahwa Yesus Kristus telah datang sebagai manusia, berasal
dari Allah, dan setiap roh, yang tidak mengaku Yesus, tidak berasal dari Allah.
Roh itu adalah roh antikristus dan tentang dia telah kamu dengar, bahwa ia akan
datang dan sekarang ini ia sudah ada di dalam dunia”
Saat
ini banyak kasus bahwa para pelaku kejahatan dapat membuat lebih dari satu
kartu identitas atau KTP palsu dengan maksud untuk mengelabuhi identitas dia
yang sebanarnya dan kita sulit untuk mengetahui dengan pasti aktifitas dia,
apakah dia sebagai perampok, teroris atau juga penjahat. Tetapi untuk
membedahkan rupah-rupah roh bagi anak-anak Tuhan yang telah menerima pencurahan
Roh Kudus dalam hidupnya sangatlah muda.
Kita
dapat melihat kehidupan seseorang jika dia rajin datang ke gereja, merenungkan
Firman Tuhan siang dan malam dan selalu mengucap syukur dalam hidupnya sudah
jelas bahwa hidupnya di pimpin oleh Roh Kudus atau Roh Allah, tetapi setiap orang
yang hidupnya tidak karuan dan mementingkan hal-hal duniawi bahkan menyangkal
keilahian Yesus Kristus sudah tentu bahwa hidupnya di pengeruhi oleh roh dunia
atau antikristus dan kepada mereka kita harus waspada agar hidup kita tidak
terpengaruhi dan terjerumus dalam pola hidup mereka.
Kebenaran
firman Tuhan mau mengajarkan kepada kita semua bahwa sebagai anak-anak Tuhan
kita tidak boleh menerima semua pengajaran tanpa melibatkan Roh Allah yang diam
di dalam kita karena Dialah yang akan menerangkan kepada kita mana roh yang
baik dan roh yang tidak baik atau roh antiktistus agar kehidupan kita selalu berkenan
kepada Tuhan dan di bebaskan dari jerat dan pengaruh roh dunia ini.
Komentar
Posting Komentar