KEGIATAN MAKAN SUMBANG PEMBANGUNAN GEDUNG GEREJA BARU GKI SILOAM SANOBA 2022

Bertempat di gedung gereja GKI Siloam Sanoba siang hingga sore tadi (12/2/22) telah dilaksanakan kegiatan makan sumbang oleh panitian pembangunan gedung gereja baru dan unsur PW GKI Siloam Sanoba Nabire yang diawali dengan doa yang dibawakan oleh Pdt.M.Tambunan,S.Th

Kegiatan makan sumbang ini dimaksudkan untuk mencari dana untuk mendukung panitia pembangunan dalam menyelesaikan pengecoran dasar pada gedung bangunan gereja yang baru.

Gedung gereja baru GKI Siloam Sanoba sesuai rencana akan dipakai sebagai tempat untuk menampung tamu pada kunjungan balasan PW jemaat Yohanis Kaibi Wondama yang sesuai rencana akan berkunjung pada bulan juni 2022.

Unsur PW GKI Siloam Sanoba sebagai tuan rumah kujungan balasan PW jemaat Yohanis Kaibi Teluk Wondama juga mengambil bagian atau berpartisipasi dari seluruh anggotanya dalam menyiapkan hidangan yang disediakan.

Kegiatan makan sumbang di jemaat GKI Siloam Sanoba ini dilaksanakan sejak jam 11:00 am siang hingga jam 17:00 Pm sore.

Jumlah tamu yang berpartisipasi dalam kegiatan ini terdiri dari kenalan, pengusaha hingga warga jemaat.

Untuk diketahui kegiatan makan sumbang dilingkungan gereja GKI Siloam Sanoba saat ini adalah yang kedua karena sebelumnya telah pernah dilakukan kegiatan yang sama pada bulan februari 2021 yang lalu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

IBADAH MINGGU PAGI, MINGGU SENGSARA KE-7, 20 MARET 2016 DI GKI SILOAM SANOBA NABIRE

IBADAH SYUKUR PENAMATAN TK BESAR GKI SILOAM SANOBA TAHUN AJARAN 2018/2019

PEMBUKAAN SIDANG JEMAAT KE-II GKI SILOAM SANOBA NABIRE, KAMIS 28 JANUARI 2016