IBADAH NATAL I, 25 DESEMBER 2024 DI GKI SILOAM SANOBA NABIRE

 

Ibadah Natal I, 25 Desember 2024 di GKI Siloam Sanoba yang di pimpin oleh Pdt. Eveline Maraja,S.Th dengan mengambil pembacaan firman Tuhan dalam kitab injil Lukas 2 1 s/d 20 “Kelahiran Yesus dan Gembala-gembala”

 


Dalam kotbahnya Pdt. Evelin Maraja mengatakan tentu sebagai orang Kristen kita mengetahui bahwa injil Lukas di tulis oleh oleh seorang tabib atau dokter yang bernama Lukas dan ia adalah rekan perjalanan Paulus, sekalipun dia bukan seorang Yahudi tetapi dokter Lukas menulis tulisannya ini dengan gaya penulisan Yunani dan menaru perhatian kepepada orang Yununi terkait apa yang terjadi dengan kehidupan kekristenan mereka.


Dokter Lukas juga memberikan catatan yang teratur atau meyakinkan Teofilus orang yang ia kasihi tentang peristiwa kehidupan Yesus

Hal ini dapat kita lihat tentang kelahiran Yesus dan perjalanan kehidupan dan pelayanan Yesus, hal ini tentu tidak terlepas dari latar belakang dokter Lukas.

Doter Lukas juga mengisahkan tentang pelayanan bahkan menyembuhkan orang sakit, menolong orang yang kesusahan hingga perjalanan Yesus hingga kematiannya. 

Bagian firman Tuhan ini memberikan pemahaman kepada kita terkait perjalan ketika Yesus lahir, mulai dari perjalan orang tuanya hingga Yesus lahir yang mengantarkan kita hingga di saat ini. 

Mari kita lihat orang tua dari bayi yang lahir yang memberikan sukacita kepada kita, dimana saat itu rakyat Israel berada dalam tekanan ekonomi, social dan politik.

Dalam situasi saat ini tentu mereka sangat merindukan siapa yang akan membawa mereka keluar dari situasi tersebut.

Pasti seorang pemimpin atau penyelamat yang akan memimpin mereka pada pembebasan atau seorang Mesias.


Pembacaan saat ini mengajar kita untuk pergi ke Betlehem seperti terdapat pada tema natal saat ini. Betlehem adalah kota kecil dimana Mesias lahir, Mesias bukan yang diharapkan oleh orang Israel tapi membebaskan mereka dari dosa membawa mereka kepada sukacita karena sudah mendapat suka cita yang sesungguhnya.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

IBADAH SYUKUR PENAMATAN TK BESAR GKI SILOAM SANOBA TAHUN AJARAN 2018/2019

PEMBUKAAN SIDANG JEMAAT KE-II GKI SILOAM SANOBA NABIRE, KAMIS 28 JANUARI 2016

IBADAH PERESMIAN DAN PENTAHBISAN GEDUNG GEREJA BARU GKI YAHWE MASIPAWA DISTRIK NAPAN